Sambut Bulan Suci Ramadhan Pemdes Tapunggaya Bekerjasama PT. Antam UPBN Konut Bersihkan Tempat Ibadah

Admin
10 Mar 2024 13:38
Bumi Oheo 0 8
2 menit membaca

Molawe, bumikonaweutara – Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) memprediksi 1 Ramadhan 1445 H akan jatuh pada hari Selasa 12 Maret 2024. Hal ini berdasarkan pemantauan hilal yang dilakukan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pada 10 Maret 2024 sore.

Menyambut bulan yang penuh berkah, aktivitas masyarakat mulai terlihat di berbagai tempat ibadah, seperti yang dilakukan oleh pemerintah Desa Tapunggaya Kecamatan Molawe Kabupaten Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang bekerjasama dengan Asisten keamanan PT. Antam UPBN Konut, yang dipimpin oleh Mayor Infanteri Wawan Setiawan untuk membersihkan rumah ibadah umat muslim.

“Kerja bakti dalam menyambut bulan suci Ramadhan, kami laksanakan di masjid Al-Istiqomah Desa Tapunggaya bersama askam TNI dari PT. Antam UPBN Konut.” Ucap Guntur SH Kepala Desa Tapunggaya.

Tak hanya masyarakat dan unsur TNI yang ikut berpartisipasi membersihkan tempat ibadah, namun tampak juga seluruh aparat Desa, Lembaga Desa, BPD, dan Tokoh masyarakat mengerahkan tenaganya untuk membantu bakti itu.

“Semangat warga Desa dalam menyambut hari besar tahun ini, sangat antusias. tanpa ada pemberitahuan awal, dengan panggilan hati, mereka hadir dengan sendirinya.” lanjutnya.

Tujuan pembersihan tempat ibadah, agar saat pelaksanaan ibadah sholat 5 waktu dan sholat tarwih di mesjid Al-Istiqomah, bisa tenang dan ibadahnya mendapatkan pahala dari Allah SWT.

“Semoga warga bisa melaksanakan ibadah shalat wajib dan shalat tarawih dengan tenang dan nyaman, sehingga pelaksanaan puasa tahun ini bisa betul-betul dirasakan hadirnya bulan yang penuh berkah ini.” ungkapnya.

Sebagai asisten keamanan (Askam) yang mendapatkan tugas dari Mabes TNI, Mayor Infanteri Wawan Setiawan turun tangan langsung membersihkan tempat ibadah, sebagai perintah dari pimpinan TNI /POLRI serta pimpinan PT. Antam Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UPBN) Konut untuk selalu memberikan pelayanan terhadap masyarakat.

“Kegiatan ini atas pimpinan TNI maupun Polri, dan juga pimpinan antam UPBN Konawe Utara bapak Nando Setiawan, yaitu kegiatan teritorial secara terbatas, pembersihan Mesjid Insya Allah 1 hari kedepan kita akan melaksanakan ibadah puasa.” ujar Mayor Infanteri Wawan Setiawan.

Tak hanya sarana ibadah, pelayanan yang terhadap masyarakat lingkar tambang juga akan dilaksanakan di tempat-tempat umum, sebagai bentuk kepedulian PT. Antam UPBN Konut terhadap masyarakat.

Redaksi.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *